Tuesday, July 10, 2018

JENIS-JENIS PEKERJAAN

A. Apa Saja Jenis-Jenis Pekerjaan

        
          Dalam kehidupannya, manusia tentu memiliki banyak kebutuhan. Kebutuhan-kebutuhan tersebut tentu harus dipenuhi walaupun dalam jangka waktu yang tidak bersamaan. Untuk memenuhi kebutuhan hidupnya, tentu manusia harus bekerja. Dengan bekerja manusia akan mendapat penghasilan (uang) yang dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan.

1.  Jenis-Jenis Pekerjaan

     Kebutuhan manusia sangat beragam, apalagi di era modern seperti sekarang ini kebutuhan manusia sangat kompleks. Menurut jenisnya, kebutuhan manusia dikelompokkan menjadi tiga, sebagai berikut.
         a. Kebutuhan pokok (primer), yaitu kebutuhan yang harus terpenuhi, seperti makanan, pakaian,
            dan tempat tinggal.

         b. Kebutuhan tambahan (sekunder), yaitu kebutuhan yang dapat dipenuhi setelah kebutuhan
             primer terpenuhi, seperti meja, kursi, sepeda.

         c. Kebutuhan pelengkap, yaitu kebutuhan tambahan yang berupa barang mewah, seperti mobil,
             komputer, kamera.

       Jenis-jenis pekerjaan yang dapat kita jumpai setiap hari antara lain petani, tukang batu, pegawai negeri, karyawan, buruh, TNI, dokter, perawat, pedagang, dan lain-lain. Bermacam-macam jenis pekerjaan dapat kita golongkan menjadi tiga kelompok. Kelompok yang pertama adalah pekerjaan yang mengandalkan pikiran. Kelompok yang kedua adalah pekerjaan yang mengandalkan tenaga atau kekuatan. Kelompok ketiga adalah pekerjaan yang mengandalkan keterampilan.
        Berdasarkan pengertian di atas maka jenis pekerjaan dapat dikelompokkan menjadi 3, yaitu sebagai berikut.

       a. Pekerjaan yang mengandalkan pikiran (terdidik)  
                Jenis pekerjaan yang mengandalkan pikiran antara lain guru, dokter, tenaga medis,
           pengarang, dan sebagainya.
           1) Guru
                        Guru adalah orang yang mata pencahariannya sebagai pengajar dan pendidik siswa.
                Tempat bekerja guru pada umumnya adalah sekolah.
                        Guru sangat berjasa bagi kita. Kita belajar di sekolah dan menjadi pintar berkat
                 bimbingan bapak/ibu guru. Oleh karena itu, kita harus selalu menghormati guru.
          2) Dokter
                        Dokter adalah orang yang pekerjaannya mengobati orang sakit. Tempat kerja dokter
               biasanya di rumah sakit dan klinik.
                        Namun, ada juga dokter yang mendirikan tempat praktik sendiri. Dokter yang khusus
               menangani satu jenis penyakit disebut dokter spesialis. Dokter spesialis misalnya dokter
               gigi, dokter mata, dokter jantung, dan dokter jiwa.
          3) Arsitek
                        Arsitek adalah orang yang ahli dalam merancang dan menggambar bangunan,
              jembatan, biasanya sekaligus sebagai pengawas konstruksinya.
  
     b. Pekerjaan yang mengandalkan keterampilan
                     Pekerjaan ini lebih menggunakan keterampilan pada bidang tertentu. Contoh kelompok
         pekerjaan yang mengandalkan keterampilan antara lain montir, teknisi peralatan elektronik,
         sopir, dan pengrajin.
          1) Montir
                            Montir adalah orang yang pekerjaannya berhubungan dengan mesin, seperti mesin
              sepeda motor dan mobil. Tempat kerja montir adalah di bengkel. Montir biasanya
              memperbaiki mesin yang rusak. Coba tanyakan ke mana ayah kalian membawa motornya
              jika rusak. Nah, ke bengkel bukan?
          2) Sopir
                           Sopir adalah orang yang mengemudikan mobil, bus, atau truk. Seorang sopir
              haruslah mempunyai SIM. Menjadi seorang sopir butuh keterampilan khusus.
          3) Pengrajin
                           Pengrajin adalah orang yang berprofesi membuat barang kerajinan, misalnya
              pengrajin kayu, pengrajin payung, dan sebagainya. Pengrajin sangat membutuhkan
              keterampilan dan kreativitas. Kerajinan yang dihasilkan dapat dijual untuk memenuhi
              kebutuhan hidup.

      c. Pekerjaan yang mengandalkan otot (tidak terdidik/tidak terlatih)
                          Kelompok pekerjaan ini cenderung menggunakan kekuatan tenaga dan otot. Contoh
              kelompok pekerjaan yang mengandalkan otot antara lain buruh, tukang batu, tukang kayu,
              dan kuli.
          1) Kuli
                        Kuli adalah orang yang pekerjaannya mengangkut barang. Kuli banyak dijumpai di
               pasar atau stasiun. Pada umumnya orang yang membawa barang banyak membutuhkan
               tenaga untuk mengangkut barang-barang ke tempat tujuan.
          2) Tukang kayu/batu
                       Tukang adalah orang yang mempunyai kemampuan dalam suatu pekerjaan tangan
               dengan alat dan benda tertentu. Beberapa contoh tukang antara lain tukang batu, tukang
               kayu, dan tukang koran.
          3) Tukang parkir
                        Tukang parkir adalah orang yang mempunyai tugas menjaga kendaraan yang parkir
               pada suatu tempat.

2. Kesempatan Kerja dan Jenis Pekerjaan

              Sesuai pasal 27 UUD 1945, bahwa setiap orang berhak mendapatkan pekerjaan yang layak, oleh karena itu setiap orang mempunyai kesempatan yang sama untuk bekerja. Pada hakikatnya, setiap pekerjaan itu baik, asalkan tidak bertentangan dengan hukum agama dan peraturan pemerintah.
             Kesempatan kerja lebih banyak diperoleh di perkotaan. Di kota banyak pekerjaan yang akan memberi hasil dengan segera. Akan tetapi, pekerjaan di kota lebih membutuhkan keterampilan khusus dan persaingannya lebih ketat. Hasil yang diperoleh memang lebih banyak, tapi pengeluarannya juga besar. Banyak orang yang beranggapan bahwa kota mempunyai peluang pekerjaan yang luas, sehingga banyak penduduk desa yang datang untuk mengadu nasib dan mencari kesejahteraan di kota. Lain halnya dengan di desa, kesempatan kerja kebanyakan hasilnya akan didapatkan dalam waktu yang lama. Misalnya, pekerjaan bercocok tanam dan bertani, hasilnya baru ada setelah tanaman berbuah atau dipanen beberapa bulan atau beberapa tahun kemudian.
             Baik di kota maupun di desa, kita bisa menciptakan lapangan kerja sendiri dengan cara berwiraswasta. Asalkan mau bekerja keras dan terus belajar, dengan modal yang tidak terlalu besar kita dapat memperoleh penghasilan sendiri. Bahkan, jika berhasil, kita juga bisa menciptakan lapangan kerja untuk orang lain.

Berikut adalah beberapa pekerjaan yang dilakukan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
a. Bertani
             Bertani adalah kegiatan bercocok tanam atau mengusahakan tanah. Orang yang
    pekerjaannya bertani disebut petani. Indonesia mendapat sebutan negara agraris, karena sebagian 
    besar mata pencaharian penduduknya adalah bercocok tanam.
             Lahan pertanian dapat berupa persawahan, perladangan, dan perkebunan.
             Bertani di persawahan banyak dilakukan oleh penduduk di dataran rendah. Perladangan
     dilakukan penduduk yang tinggal di daerah perairan yang sulit, sedangkan perkebunan dilakukan
     penduduk di dataran tinggi.
             Hasil pertanian dari persawahan adalah padi, hasil dari bertani di ladang antara lain jagung,
     kedelai, dan kacang tanah, sedangkan hasil bertani di perkebunan, antara lain cokelat, buah-
     buahan, teh, kopi, dan sayuran. Adapun petani ikan atau petani tambak menghasilkan gurame,
     nila, emas, udang, lele, dan bandeng.
b. Beternak
             Berternak adalah kegiatan memelihara dan mengembangbiakkan hewan. Adapun hewan
    yang diternakkan antara lain ayam, burung puyuh, itik, kambing, dan sapi. Peternakan banyak
    dilakukan di daerah pedesaan. Hasil dari peternakan antara lain daging, susu, dan telur.
c. Nelayan
            Nelayan adalah orang yang mencari ikan di pantai atau laut. Hasil yang diperoleh nelayan
    antara lain ikan tongkol, tengiri, dan lain-lain. Mencari ikan pada umumnya dilakukan oleh
    penduduk yang tinggal di daerah pesisir.
d. Pengrajin
           Pengrajin adalah orang yang pekerjaannya membuat dan menghasilkan barang kerajinan.
     Hasil kerajinan antara lain hiasan dinding, perhiasan, kain tenun, batik, dan lain-lain. Hasil
     kerajinan dapat digunakan sebagai cenderamata atau souvenir.
e. Berdagang
           Berdagang adalah kegiatan jual beli barang dagangan untuk memperoleh keuntungan. Orang
     yang berdagang disebut pedagang. Tempat berdagang, antara lain warung, toko, supermarket, dan
     pasar.
f. Bekerja di kantor atau perusahaan
            Orang yang bekerja di kantor atau perusahaan milik pemerintah maupun swasta memperoleh
     upah atau gaji pada setiap bulannya. Ada juga karyawan yang memperoleh gaji mingguan, harian,
     maupun borongan.
g. Bekerja di bidang jasa
            Orang yang bekerja di bidang jasa bekerja dengan memberikan pelayanan yang berguna bagi
     orang lain. Bantuan yang diberikan dapat berupa tenaga, keahlian, dan pikiran. Pekerjaan di
     bidang jasa antara lain tukang potong rambut, guru, dokter, paramedis, montir, dan pengacara.
h. Berkebun
           Orang yang bekerja di bidang tanaman hias dan tanaman buah. Contoh tanaman hias yang
     ditanam dan laris di pasaran misalnya anthurium, jemani, gelombang cinta, dan lain-lain. Contoh
     tanaman buah misalnya: mangga, apel, jeruk, pepaya, dan lain-lain.

Isilah titik-titik berikut dengan jawaban yang disediakan!
1. Contoh kebutuhan pokok .........................................................................................
2. Sepeda motor merupakan kebutuhan ......................................................................
3. Orang yang bekerja di salon adalah pekerjaan di bidang ........................................
4. Montir adalah pekerjaan yang membutuhkan ............................................ khusus.
5. Orang yang membuat sepatu merupakan pekerjaan yang menghasilkan ...............
6. Orang yang mencari berita disebut ..........................................................................
7. Orang yang pekerjaannya mengedit tulisan disebut ................................................
8. Tukang parkir bekerja mengandalkan ......................................................................
9. Sandang, pangan, dan papan termasuk kebutuhan ................................................
10. Industri pabrik biasanya terdapat di daerah .............................................................

a. otot          d. pelengkap      g. editor            j. keterampilan
b. jasa          e. perkotaan       h. wartawan
c. makan      f. primer            i. barang

HAL SEBELUMNYA 

0 comments:

Post a Comment